Fungsi Dry Ice, untuk Apa Saja Sih?

Dry ice effect, Sumber: penguindryice.com

Fungsi dry ice jarang diketahui karena penggunaannya yang eksklusif, tak seperti es batu atau es krim yang sering temukan di sekitar kita. Sejatinya, penggunaan dry ice tak kalah populer bahkan sudah meluas ke banyak sektor. Tak hanya kuliner, tapi juga dalam industri kesehatan dan kimia, hiburan hingga edukasi.

Ya, inovasi ini merupakan solusi yang menarik dibandingkan es batu yang sangat rentan mencair ketika di suhu ruangan. Berbeda dengan es batu,  es kering ini terbuat dari karbondioksida (CO2) yang dipadatkan hingga mencapai titik suhu -78 derajat. Di mana produk ini tidak akan mencair, melainkan menyublim dengan ketahanan suhu yang lebih baik.

Lantas, apa sebenarnya fungsi dari dry ice ini? Simak ulasannya!

Fungsi Dry Ice

Fungsi dry ice, Sumber: foodwrite.co.uk
Fungsi dry ice, Sumber: foodwrite.co.uk

Seperti yang disebutkan sebelumnya, fungsi dari dry ice bukan hanya bisa dirasakan pada industri kuliner saja, namun juga kesehatan, kimia, hingga edukasi. Inilah kenapa beberapa waktu terakhir dry ice semakin diburu. 

Nah, peranan dry ice dalam masing-masing sektor industri tersebut tentu berbeda-beda, berikut penggambarannya.

1. Menjaga Bahan Makanan Tetap Segar

Budaya saling berbagi makanan kepada sanak saudara dan tetangga sudah sangat melekat di lingkungan masyarakat Indonesia. Sayangnya, beberapa makanan memerlukan perlakuan khusus, seperti menjaga suhunya tetap dingin guna menjaga cita rasa dan kualitasnya.

Seperti ikan, daging segar, dan sayuran yang perlu dimasukkan ke dalam kotak es berisi dry ice yang dapat memberikan rasa dingin dalam waktu yang lebih lama daripada es batu biasa. Sehingga, begitu sampai tujuan, bahan baku makanan tetap segar, berkualitas dan penuh nutrisi.

2. Menghambat Beberapa Reaksi Kimia

Tak hanya berfungsi menjaga kesegaran bahan makanan saja, dry ice berguna di banyak industri untuk membantu menghambat hingga memberhentikan beberapa reaksi kimia. Salah satunya pada alkali.

Selain itu, dry ice juga mampu memastikan sambungan logam yang rapat melalui penyusutan logam yang diterapkan di industri tertentu. Nantinya, sambungan logam pun tidak hanya akan lebih rapi tetapi juga lebih kuat. 

3. Membantu Kegiatan di Industri Kesehatan

Industri kesehatan adalah salah satu penerima manfaat dry ice. Mulai dari sampel medis, seperti darah, urine, dan cairan tubuh lainnya yang penting dalam proses pemeriksaan untuk kemaslahatan manusia. Termasuk sample vaksin, hingga sampel biologis seperti organ atau fisik hewan untuk kebutuhan penelitian ataupun pengobatan.

Dry ice juga sering dijadikan sebagai alat bantu penyembuhan penyakit yang dialami manusia. Biasanya, terkait penyakit kulit, seperti kutil salah satunya. Meski fakta dry ice mampu mengobati beberapa penyakit, pengobatan ini harus dilakukan dan diawasi oleh dokter, jadi memang tidak boleh sembarangan.

4. Menjaga Suhu Dingin Produk Kuliner

Menjaga suhu makanan, Sumber: x.com/tabletopjournal
Menjaga suhu makanan, Sumber: x.com/tabletopjournal

Selain untuk kebutuhan rumah tangga, fungsi dry ice pada produk kuliner juga dapat dirasakan untuk skala besar. Misalnya untuk pengiriman makanan dan minuman dingin dari distributor atau perusahaan besar.

Beberapa kuliner yang membutuhkan dry ice diantaranya adalah semua jenis daging, makanan laut, dan es krim. Dengan begitu, saat sampai di tangan konsumen, kualitas produk tetap terjaga sebagaimana yang dijanjikan perusahaan pada konsumen. 

Selain itu, biaya yang dibutuhkan pun lebih terjangkau dibandingkan menggunakan kendaraan yang dilengkapi mesin pendingin. 

5. Menciptakan Efek Visual yang Menarik untuk Makanan dan Minuman

Apakah kamu pernah melihat asap mengepul dari sebuah hidangan makanan atau minuman saat di restoran, bar maupun club? Dry ice adalah rahasia di balik kepulan asap tersebut. Tujuan utamanya adalah untuk menarik pengunjung dengan memberi kesan yang berkelas pada makanan dan minuman tertentu, sehingga mereka tertarik membelinya. 

Tak hanya meningkatkan visual dan kesan, efek asap ini ternyata dapat meningkatkan aroma hidangan yang disajikan. Ketika konsumen menyantapnya, hidangan jadi terasa semakin nikmat. Sementara pada minuman, biasanya untuk menjaga suhu dingin agar minuman selalu segar dalam waktu lama.

Selain kesan yang berkelas, efek asap ini memberikan pengalaman baru untuk mereka hingga meninggalkan kesan yang positif bagi tempat usaha kuliner Anda. 

Akan tetapi, perlu diperhatikan juga perihal keamanannya. Jika Anda mau menggunakannya untuk kebutuhan penyajian kuliner, pastikan untuk menggunakan alat keamanan tambahan serta memahami prosedur penyajian yang tepat khusus guna menghindari bahaya dry ice. 

6. Menciptakan Efek Asap pada Acara Hiburan

Menciptakan efek asap, Sumber: dryicenetwork.co.uk
Menciptakan efek asap, Sumber: dryicenetwork.co.uk

Pada acara mewah, pengaplikasian efek kabut dry ice untuk menciptakan efek magis sering kali digunakan. Efek kabut ini biasanya diterapkan di meja makan atau area panggung. Bahkan beberapa acara besar juga kerap menghadirkan efek asap dari dry es di keseluruhan ruang. 

Umumnya, efek asap ini sudah disediakan oleh EO yang menyelenggarakan acara. Namun, Anda juga bisa memesan jasa jual dry ice secara mandiri. Dijamin, acara Anda pastinya akan terasa lebih romantis dan berkesan. Selain itu metode ini juga banyak digunakan dalam hal fotografi iklan untuk meningkatkan efektivitas strategi advertising photography.

7. Mendemonstrasikan Berbagai Reaksi Kimia untuk Belajar

Es kering juga berfungsi sebagai alat bantu guru di sekolah saat mendemonstrasikan materi tertentu. Ya, demonstrasi materi pelajaran ini akan membuat siswa memahami lebih cepat serta memberikan pengalaman belajar yang berkesan. 

Semisal, pengenalan karbon dioksida, sublimasi, mengenalkan alat pemadam kebakaran, membuat gelembung gurgling berkabut, hingga pembuatan es kering.

Itu dia fungsi dry ice pada beberapa sektor, mulai dari kuliner, hiburan dan juga edukasi. Tentu pemanfaatan es kering ini harus dilakukan sesuai prosedur keamanan yang tepat agar tidak mengakibatkan efek samping yang berbahaya, seperti ledakan.

Atlantic Dry Ice, Solusi Praktis untuk Semua Kebutuhan Bisnis Anda

Beli dry ice di Atlantic Dry Ice, Sumber: atlanticdryice.com
Beli dry ice di Atlantic Dry Ice, Sumber: atlanticdryice.com

Atlantic Dry Ice adalah penyedia dry ice Bogor yang menawarkan Anda berbagai produk es kering untuk acara rumahan, perayaan hingga kebutuhan industri besar. Tentu, semua kebutuhan dry ice Anda bisa kami penuhi dengan maksimal. 

Produk dry ice yang kami tawarkan pun beragam, menyesuaikan kebutuhan Anda. Ada dry ice balok, dry ice slice, hingga dry ice pellet. Semua berkualitas tinggi, dibuat dengan CO2 berkualitas food grade dengan peralatan yang terjamin, namun dengan harga yang terjangkau. 

Kami menyediakan box Styrofoam untuk menjaga pengemasan senantiasa dalam kondisi yang baik. Pesan sekarang juga dan dapatkan harga terbaik dari kami!

More Posts